Sufi Husna, Annisa (2024) Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Status Gizi Remaja Putri dengan Kejadian Anemia di SMP N 11 Padang Tahun 2023. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.
Cover.pdf - Published Version
Download (659kB)
BAB 1.pdf - Published Version
Download (303kB)
BAB 6.pdf - Published Version
Download (165kB)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version
Download (285kB)
Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
ABSTRAK
Anemia merupakan masalah gizi yang sering terjadi pada remaja putri. Sumatera Barat mempunyai prevalensi anemia diatas rata-rata dari nasional yaitu 23,7%. SMPN 11 Padang memiliki jumlah remaja putri terbanyak di Kecamatan Lubuk Kilangan yaitu 399 orang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dan status gizi remaja putri dengan kejadian anemia di SMPN 11 Padang tahun 2023.
Metode penelitian yang digunakan adalah analitik dengan desain cross sectional study yang telah dilakukan pada bulan September 2023 sampai Januari 2024. Populasi dalam penelitian ini adalah siswi kelas 7 dan 8 di SMP N 11 Padang tahun 2023 dengan jumlah siswi 292 orang, dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling berjumlah 74 orang remaja. Data dikumpulkan melalui kuesioner. Data analisa menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan uji statistik Chi-Square.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa remaja yang memiliki tingkat pengetahuan rendah tentang anemia (12.2%), remaja yang memiliki status gizi kurus (16.2%) dan gemuk (9.5%). Adapun analisa bivariat terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan remaja putri dengan kejadian anemia dengan nilai (p value = 0.021). Terdapat hubungan antara status gizi remaja dengan kejadian anemia dengan nilai (p value = 0.005).
Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat hubungan tingkat pengetahuan dan status gizi remaja putri terhadap kejadian anemia di SMPN 11 Padang. Berdasarkan hasil penelitian, diharapkan remaja putri dapat meningkatkan konsumsi bahan makanan sumber zat besi dan minum tablet Fe untuk mencegah terjadinya anemia.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine R Medicine > RG Gynecology and obstetrics R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Unnamed user with email S1bidan@gmail.com |
Date Deposited: | 30 Jan 2024 06:14 |
Last Modified: | 30 Jan 2024 06:14 |
URI: | http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/774 |