HUBUNGAN BEBAN KELUARGA DENGAN MEKANISME KOPING KELUARGA DALAM MERAWAT PASIEN SKIZOFRENIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ANDALAS PADANG

Maulidia, Dini (2024) HUBUNGAN BEBAN KELUARGA DENGAN MEKANISME KOPING KELUARGA DALAM MERAWAT PASIEN SKIZOFRENIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ANDALAS PADANG. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.

[thumbnail of Cover dan Abstrak] Text (Cover dan Abstrak)
Cover.pdf - Published Version

Download (3MB)
[thumbnail of BAB 1 Dini] Text (BAB 1 Dini)
BAB I.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of BAB PENUTUP DINI] Text (BAB PENUTUP DINI)
BAB PENUTUP.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of Full Skripsi Dini Maulidia] Text (Full Skripsi Dini Maulidia)
Skripsi Dini Maulidia.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Skripsi, September 2024

Dini Maulidia
Hubungan Beban Keluarga Dengan Mekanisme Koping Keluarga Dalam Merawat Pasien
Skizofrenia Di Wilayah Kerja Puskesmas Andalas Padang.
Xi + 61 halaman, 6 tabel, 16 lampiran

ABSTRAK
Merawat pasien dengan skizofrenia sering mendatangkan banyak permasalahan sehingga menjadi beban bagi keluarga yang merawatnya. Beban yang sering kali dialami oleh keluarga pasien adalah beban berat, karena beban berat biasanya datang dari permasalahan perekonomian yang tak kunjung terselesaikan ketika merawat pasien. Mekanisme koping adalah salah satu cara yang paling mudah digunakan oleh keluarga dalam merawat pasien skizofrenia, mekanisme koping yang dilakukan adalah mekanime koping adaptif yaitu memanfaatkan dukungan sosial, instrumental dan emosional, spiritual dan menggunakan komunikasi yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan beban keluarga dengan mekanisme koping dalam merawat pasien skizofrenia di Wilayah Kerja Puskemas Andalas Padang,
Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan design cross sectional study. Penelitian di lakukan pada bulan Maret - Agustus 2024, pengumpulan data pada tanggal 11 Agustus - 27 Agustus di Wilayah Kerja Puskesmas Andalah Padang. Populasi dari penelitian ini adalah semua keluarga pasien Skizofrenia di Wilayah Kerja Puskesmas Andalas Padang yang berjumlah 214 orang dengan sampel 140 orang yang diambil dengan teknik Purposive Sampling. Data dianalisis secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji Chi-Square.
Hasil penelitian diketahui lebih dari setengah responden memiliki beban keluarga berat dalam merawat pasien skizofrenia sebesar 63.6% di Wilayah Kerja Puskesmas Andalas Padang, serta lebih dari setengah responden melakukan mekanisme koping adaptif sebesar 66.4% di Wilayah Kerja Puskesmas Andalas Padang, dan terdapat hubungan yang signifikan antara beban keluarga dengan mekanisme koping dalam merawat pasien skizofrenia di Wilayah Kerja Puskesmas Andalas Padang. Hal tersebut dibuktikan berdasarkan uji Chi-Square didapatkan p- value 0.0001 (p value <0.05)
Berdasarkan dari peneltitian yang dilakukan, adanya hubungan yang signifikan antara beban keluarga dengan mekanisme koping keluarga dalam merawat pasiesn skizofrenia di Wilayah Kerja Puskesmas Andalas Padang. Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai tambahan informasi dan data mengenai pasien Skizofrenia untuk membantu program pelayanan kesehatan Jiwa di Puskesmas Andalas Padang agar bermanfaat bagi puskesmas.

Daftar Pustaka: 40 (2018-2023)
Kata Kunci: Skizofenia, Beban Keluarga, Mekanisme Koping

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email S1perawat@gmail.com
Date Deposited: 27 Sep 2024 00:37
Last Modified: 27 Sep 2024 00:37
URI: http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/1432

Actions (login required)

View Item
View Item