Pengaruh Pemberian Jus Bayam Merah Terhadap Peningkatan Kadar Hemoglobin Pada Ibu Hamil Trimester III Di Wilayah Kerja Puskesmas Ikur Koto Tahun 2023

Okta Sari, Rosi (2024) Pengaruh Pemberian Jus Bayam Merah Terhadap Peningkatan Kadar Hemoglobin Pada Ibu Hamil Trimester III Di Wilayah Kerja Puskesmas Ikur Koto Tahun 2023. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
Cover Rosi.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of BAB I PENDAHULUAN] Text (BAB I PENDAHULUAN)
BAB I PENDAHULUAN ROSI.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB AKHIR] Text (BAB AKHIR)
BAB AKHIR ROSI.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA ROSI.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of SKRIPSI LENGKAP] Text (SKRIPSI LENGKAP)
SKRIPSI ROSI OKTASARI 22152011013 LENGKAP.pdf

Download (5MB)

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Skripsi, Mei 2024
Rosi Oktasari
PENGARUH PEMBERIAN JUS BAYAM MERAH TERHADAP KADAR
HEMOGLOBIN PADA IBU HAMIL TRISEMESTER III DI WILAYAH
KERJA PUSKESMAS IKUR KOTO KOTA PADANG TAHUN 2023
xii + 56 Halaman + 6 Tabel + 3 Gambar + 7 Lampiran
ABSTRAK
Anemia dalam kehamilan merupakan suatu kondisi ibu dengan kadar nilai
hemoglobin dibawah 11 gr/dl terjadi pada trimester satu dan tiga, atau kadar
hemoglobin kurang dari 10,5 gr/dl pada trimester kedua. Upaya untuk
meningkatkan kadar hemoglobin melalui tindakan nonfarmakologi salah satunya
mengkonsumsi jus bayam merah. Untuk mengurangi risiko anemia yang
disebabkan oleh kekurangan zat besi, bayam merah tidak hanya meningkatkan
kesehatan ibu, tetapi juga janin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk
mengetahui pengaruh pemberian jus bayam merah terhadap kadar hemoglobin
pada ibu hamil trisemester III di Wilayah Kerja Puskesmas Ikur Koto Tahun
2023.
Jenis penelitian ini merupakan quasy experiment dengan rancangan pre&post
one group desain. Penelitian ini dilakukan di Wilayah Kerja Puskesmas Ikur Koto
pada bulan Agustus 2023 – Januari 2024 dengan 30 sampel dengan teknik total
sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar observasi,
kemudian data diolah dan dianalisis dengan menggunakan program SPSS.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata-rata kadar hemoglobin sebelum
diberikan jus bayam merah yaitu 9,37 gr/dL, sedangkan rata-rata kadar
hemoglobin sesudah diberikan jus bayam merah yaitu 11,31 gr/dL dan terdapat
pengaruh pemberian jus bayam merah terhadap kadar hemoglobin pada ibu hamil
trisemester III di Wilayah Kerja Puskesmas Ikur Koto Tahun 2023 (p=0,000).
Disarankan kepada bidan yang menangani ibu hamil agar menyarankan
kepada ibu hamil untuk mengkonsumsi bayam merah selama kehamilan untuk
mencegah terjadinya anemia darah.
Kata Kunci : hemoglobin, ibu hamil, jus bayam merah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email S1bidan@gmail.com
Date Deposited: 26 Sep 2024 02:39
Last Modified: 26 Sep 2024 02:39
URI: http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/1139

Actions (login required)

View Item
View Item