Faktor -Faktor Yang Berhubungan Dengan Kunjungan Rutin Pasien Hipertensi Di Puskesmas Pauh Tahun 2023

Yunes, Annisa Ulfa (2023) Faktor -Faktor Yang Berhubungan Dengan Kunjungan Rutin Pasien Hipertensi Di Puskesmas Pauh Tahun 2023. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.

[thumbnail of Cover dan Abstrak] Text (Cover dan Abstrak)
Cover & Abstrak.pdf - Published Version

Download (631kB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (256kB)
[thumbnail of BAB VI] Text (BAB VI)
BAB VI.pdf - Published Version

Download (130kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (258kB)
[thumbnail of Full Text Skripsi] Text (Full Text Skripsi)
Skripsi Annisa Ulfa Yunes.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Hipertensi sebagai penyebab utama kematian di dunia WHO memperkirakan 22% didunia serta 26,4% masyarakat di indonesia menderita hipertensi. Hipertensi menempati urutan pertama sebagai penyakit dengan jumlah kunjungan terbanyak di kota Padang. Puskesmas Pauh merupakan peringkat 3 tertinggi kasus hipertensi, namun dengan kunjungan terendah 1%. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kunjungan rutin pasien hipertensi di Puskesmas Pauh.
Jenis penelitian ini kuantitatif dengan desain cross sectional. Penelitian dilakukan di Puskesmas Pauh pada bulan Maret – Agustus Tahun 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien hipertensi yang berkunjung ke puskesmas, Metode pengambilan sampel menggunakan accidental sampling didapatkan sampel sebanyak 65 responden. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Data dianalisis secara univariat dalam bentuk distribusi frekuensi dan bivariat menggunakan uji Chi-Square.
Hasil penelitian menunjukkan 69,2% responden tidak berkunjung rutin, 56,9% responden tidak bekerja, 78,5% responden menderita jangka pendek (1-5 Tahun), 50,8% responden mendapat dukungan keluarga, 67,7% responden menyatakan peran tenaga kesehatan baik. Ada hubungan status pekerjaan (p=0,006), lama menderita (p=0,047), dukungan keluarga (p=0,000), peran tenaga kesehatan (p=0,023) kunjungan rutin pasien hipertensi di Puskesmas Pauh.
Diketahui bahwa ada hubungan status pekerjaan, lama menderita, dukungan keluarga dan peran tenaga kesehatan dengan kunjungan rutin pasien hipertensi. Diharapkan penelitian ini dapat dijadikan bahan evaluasi melalui penanggung jawab PTM Puskesmas agar memberikan kartu pencatatan kunjungan sebagai pedoman kunjungan rutin hipertensi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email S1kesmas@gmail.com
Date Deposited: 11 Sep 2023 05:06
Last Modified: 11 Sep 2023 05:06
URI: http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/76

Actions (login required)

View Item
View Item