Ariska, Mona (2023) Asuhan Keperawatan Pada An. A Dengan Pemberian Madu Pada Kasus Diare Akut Di Ruangan Akut RSUP Dr. M Djamil Padang Tahun 2023. Diploma thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG.
Cover.pdf - Published Version
Download (2MB)
BAB I.pdf - Published Version
Download (2MB)
BAB PENUTUP.pdf - Published Version
Download (2MB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (2MB)
Mona Ariska S.Kep.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Karya Ilmiah Akhir Ners, Desember 2023
Mona Ariska, S. Kep
Asuhan Keperawatan Pada An. A Dengan Pemberian Madu Pada Kasus Diare Akut Di Ruangan Akut RSUP Dr. M Djamil Padang Tahun 2023
RINGKASAN EKSLUSIF
Diare merupakan suatu kondisi dimana individu mengalami buang air besar dengan frekuensi sebanyak 3 atau lebih perhari dengan konsestensi tinja dalam bentuk cair, hal ini biasanya merupakan gejala infeksi saluran percernaan penyakit ini dapat disebabkan oleh berbagai bakteri, virus dan parasite. Infeksi menyebar melalui kontaminasi makanan atau minuman (sodikin, 2019). World health organization menyatakan bahwa diare termasuk 10 penyakit utama penyebab kematian. tahun 2018 diare menyebabkan kematian sebanyak 1,5 juta jiwa. Sepanjang tahun 2018 sebanyak 5 juta anak meninggal pada tahun pertama kehidupan. 12% dari angka kematian tersebut disebabkan oleh diare (WHO, 2018) kejadian diare merupakan 10 penyakit penyebab kematian. yaitu 1,7 miliar pertahun 760.000 anak meninggal akibat diare (Sharif, Noorian, Sharif, &Taghavi, 2017). Berdasarkan hasil observasi penulis di Ruang Akut Anak RSUP Dr. M Djamil Padang pada tanggal 12 september 2023, didapatkan jumlah anak yang dirawat Di Ruang Rawat Inap Anak sebanyak 18 orang, 5 orang dianataranya menderita diare.
Diagnosa yang diangkat pada kasus ini adalah Diare, hipovolomia , defisit nutrisi. Intervensi yang dilakukan adalah manajemen Diare manajemen cairan. Sedangkan terapi yang digunakan untuk Diare Akut adalah pemberian madu.
Pelaksanaan studi kasus dilaksanakan di RSUP. DR. M. Djamil Padang pada anak yang mengalami penyakit Diare Akut Hasil yang di dapatkan dari pelaksanaan asuhan keperawatan yaitu Diare, Hipovolomia, defisit nutrisi meningkat, keluarga dan anak mampu memahami dan mengaplikasikan cara pemberian madu.
Kesimpulan dari penulisan karya ilmiah ini adalah pemberian madu digunakan untuk menurunkan diare akut. Diharapkan kepada orang tua dan anak dapat menerapkan terapi madu untuk mengatasi Diare pada anak
Daftar pustaka : 23 (2015 – 2023)
Kata Kunci : Diare, Anak, Madu
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Unnamed user with email ners@gmail.com |
Date Deposited: | 29 Jan 2024 02:52 |
Last Modified: | 29 Jan 2024 02:52 |
URI: | http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/642 |