Efektivitas Pendidikan Kesehatan Menggunakan Media Audio Visual Dan Leaflet Terhadap Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Anak Sd Tentang Kesehatan Gigi Dan Mulut Di SD Negeri 43 Dadok Tunggul Hitam Tahun 2023

Fadhillah, Rifda (2023) Efektivitas Pendidikan Kesehatan Menggunakan Media Audio Visual Dan Leaflet Terhadap Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Anak Sd Tentang Kesehatan Gigi Dan Mulut Di SD Negeri 43 Dadok Tunggul Hitam Tahun 2023. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.

[thumbnail of cover dan abstrak] Text (cover dan abstrak)
cover & abstrak baru.pdf - Published Version

Download (258kB)
[thumbnail of bab 1] Text (bab 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (299kB)
[thumbnail of bab vi] Text (bab vi)
BAB VI.pdf - Published Version

Download (266kB)
[thumbnail of daftar pustaka] Text (daftar pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (284kB)
[thumbnail of skripsi full text] Text (skripsi full text)
skripsi lancar baru.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH
Skripsi, Agustus 2023

Rifda Fadhillah
Efektivitas Pendidikan Kesehatan Menggunakan Media Audio Visual dan Leaflet Terhadap Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Anak Sd Tentang Kesehatan Gigi Dan Mulut Di SD Negeri 43 Dadok Tunggul Hitam Tahun 2023
xiii + 77 halaman, 9 tabel, 3 gambar, 15 Lampiran
ABSTRAK
Kesehatan gigi dan mulut dapat mempengaruhi kesehatan tubuh. Berdasarkan data Provinsi Sumatera Barat masalah gigi yang rusak umur 5-9 tahun yaitu 50,09%. Tujuan penelitian adalah untuk melihat efektifitas pendidikan kesehatan menggunakan media audio visual dan leaflet terhadap tingkat pengetahuan dan sikap anak SD tentang kesehatan gigi dan mulut di SD Negeri 43 Dadok Tunggul Hitam tahun 2023.
Metode penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan two group pre-post . Populasi dan sampel penelitian ini siswa kelas IV berjumlah 39 siswa. Data dikumpulkan menggunakan kuisioner pre-post serta pendidikan menggunakan media video dan leaflet. Analisis data univariat dan bivariat dengan menggunakan uji T Dependen.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukan rata- rata tingkat pengetahuan sebelum video yaitu 60 dan sesudah yaitu 79,47 didapatkan perbedaan rata-rata yaitu 19,47. Rata-rata sikap siswa sebelum video yaitu 71,05 dan sesudah yaitu 80,92 didapatkan perbedaan rata-rata yaitu 9,868. Pada media leaflet rata- rata tingkat pengetahuan sebelum yaitu 59 dan sesudah yaitu 71 didapatkan perbedaan rata-rata yaitu 12,00 dan sikap siswa sebelum yaitu 68,62 dan sesudah yaitu 72,37 didapatkan perbedaan rata-rata yaitu 3,750. Hasil uji statistic menunjukan terdapat perbedaan tingkat pengetahuan dan sikap p value = 0,000.
Hasil penelitian disimpulkan bahwa media video lebih efektif dalam peningkatan pengetahuan dan sikap siswa tetang kesehatan gigi dan mulut. Diharapkan kepada guru di SD Negeri 43 Dadok Tunggul Hitam agar menjadikan serta menggembangkan media video agar lebih bervariasi serta menjadikan media video sebagai media pembelajaran yang menarik dan mudah dipahami.
Daftar Bacaan : 51 (2014-2021)
Kata Kunci : Audio Visual, Leaflet, Kesehatan Gigi Dan Mulut

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email S1kesmas@gmail.com
Date Deposited: 13 Sep 2023 03:29
Last Modified: 13 Sep 2023 03:29
URI: http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/47

Actions (login required)

View Item
View Item