Pengaruh Inisiasi Menyusu Dini Terhadap Suhu Tubuh Pada Bayi Baru Lahir di PMB Wilayah Kerja Puskesmas Nanggalo Tahun 2024

Wulandari, Putri (2024) Pengaruh Inisiasi Menyusu Dini Terhadap Suhu Tubuh Pada Bayi Baru Lahir di PMB Wilayah Kerja Puskesmas Nanggalo Tahun 2024. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.

[thumbnail of Cover dan Abstrak Putri] Text (Cover dan Abstrak Putri)
Cover.pdf - Published Version

Download (3MB)
[thumbnail of BAB 1 Putri] Text (BAB 1 Putri)
BAB I PUTRI.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of BAB VI Putri] Text (BAB VI Putri)
BAB VI PUTRI.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka.pdf] Text
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (1MB)
[thumbnail of FULL SKRIPSI PUTRI SRI WULANDARI] Text (FULL SKRIPSI PUTRI SRI WULANDARI)
FULL SKRIPSI PUTRI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Skripsi, Agustus 2024

Putri Sri Wulandari
Pengaruh Inisiasi Menyusu Dini Terhadap Suhu Tubuh Pada Bayi Baru Lahir di PMB Wilayah Kerja Puskesmas Nanggalo Tahun 2024
xiii + Halaman 45, Tabel 6, Gambar 2, Lampiran 13

ABSTRAK

Angka Kematian Bayi (AKB) menurut WHO mencapai 7,87 pada tahun 2021 berbeda dengan tahun sebelumnya sekitar 7,79 per 1000 kelahiran hidup (WHO, 2021). Angka kematian bayi di Indonesia yang disebabkan hipotermi 3.5% dari sebesar 47% (Kemenkes RI, 2019). Pada tahun 2022 terdapat 114 kasus kematian bayi yang terdiri dari 73 neonatal (Dinas Kesehatan Kota Padang, 2022). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Inisiasi Menyusui Dini Terhadap Perubahan Suhu Pada Bayi Baru Lahir Di PMB Wilayah Kerja Puskesmas Nanggalo 2024.
Metode penelitian yang digunakan kuantitatif dengan desain one group pretest- postest design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bayi yang dilahirkan cukup bulan dan bugar di PMB Wilayah kerja Puskesmas Nanggalo Tahun 2024 sebanyak 30 Orang. Pengambilan sampel menggunakan metode Acidental Sampling. Data dikumpulkan menggunakan lembar observasi. Data dianalisa menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan uji statistik Wilcoxon.
Hasil penelitian menunjukkan rata-rata suhu tubuh baik sebelum dilakukan inisiasi menyusu dini yaitu 36.5 dan sesudah dilakukan inisiasi menyusu dini yaitu 37. Secara uji statistik Wilcoxon didapatkan ada pengaruh Inisiasi Menyusu Dini Terhadap Suhu Tubuh Pada Bayi Baru Lahir p-value 0,000.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh Inisiasi Menyusui Dini terhadap suhu tubuh pada bayi baru lahir di PMB Wilayah Kerja Puskesmas Nanggalo Tahun 2024. Diharapkan kepada Bidan dan Tenaga kerja lainnya untuk Melakukan IMD kepada Bayi baru lahir karena IMD bisa mencegah terjadinya Hipotermi pada Bayi baru lahir.

Daftar Bacaan : 23 (2010-2022)
Kata Kunci : IMD, Bayi Baru Lahir, Suhu Tubuh

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email S1bidan@gmail.com
Date Deposited: 27 Sep 2024 06:54
Last Modified: 27 Sep 2024 06:54
URI: http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/1442

Actions (login required)

View Item
View Item