Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Ibu Dengan Perilaku Pijat Bayi Di Puskesmas Andalas Kota Padang Tahun 2024

Rahmadani Yasni, Anita (2024) Hubungan Tingkat Pengetahuan Dan Sikap Ibu Dengan Perilaku Pijat Bayi Di Puskesmas Andalas Kota Padang Tahun 2024. Diploma thesis, Stikes Alifah Padang.

[thumbnail of Abstrak] Text (Abstrak)
abstrak.pdf - Published Version

Download (975kB)
[thumbnail of BAB 1] Text (BAB 1)
BAB I.pdf - Published Version

Download (503kB)
[thumbnail of BAB VI] Text (BAB VI)
BAB VI.pdf - Published Version

Download (415kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (463kB)
[thumbnail of Skripsi Full Anita] Text (Skripsi Full Anita)
Skripsi Full Anita.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Skripsi, September 2024

Anita Rahmadani Yasni

Hubungan Tingkat Pengetahuan dan Sikap Ibu dengan Perilaku Pijat Bayi di Puskesmas Andalas Kota Padang Tahun 2024
xii + 67 halaman, 8 tabel, 2 gambar, 9 lampiran

ABSTRAK

Masa bayi merupakan masa keemasan atau golden age sekaligus masa kritis perkembangan seorang bayi pada usia 0-12 bulan. Data World Health Organization (WHO) pada tahun 2022 prevalensi bayi dengan gangguan tumbuh kembang sebesar 28,7 % dan Indonesia termasuk dalam negara ketiga dengan prevalensi tertinggi dikawasan Asia Tenggara. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Tngkat Pengetahuan dan Sikap Ibu dengan Perilaku Pijat Bayi di Puskesmas Andalas Kota Padang Tahun 2024.
Penelitian ini menggunakan metode Observasional dengan pendekatan cross sectional. Penelitian telah dilakukan di Puskesmas Andalas Kota Padang Tahun 2024, waktu penelitian dilakukan pada Maret –Agustus 2024. Populasi penelitian adalah semua ibu yang memiliki bayi 0-11 bulan di puskesmas andalas kota Padang yang berjumlah 855 bayi. Pengambilan sampel menggunakan teknik Accidental Sampling sebanyak 90 responden. Data univariat dan bivariat dianalisa menggunakan uji chi- square dengan p-value 0,05.
Hasil penelitian secara analisis univariat didapatkan data sebanyak 48 (53,3%) dengan tingkat pengetahuan tinggi, sedangkan sebanyak 42 responden (46,7%) dengan tingkat pengetahuan rendah. Secara bivariat tingkat pengetahuam ibu dengan perilaku pijat bayi didapatkan p-value 0,198 dan sikap ibu dengan perilaku pijat bayi didapatkan p-value 0,350.
Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara Tingkat pengetahuan dan sikap ibu dengan perilaku pijat bayi di Pusksmas Andalas kota Padang tahun 2024. Diharapkan bagi tenaga kesehatan khususnya bidan agar lebih dapat mengedukasi ibu dalam melakukan pijat bayi agar ibu lebih termotivasi melakukan pijat bayi terutama pijat bayi secara mandiri.

Daftar Bacaan : 24 (2017-2024)
Kata Kunci : Pengetahuan, Sikap, Pijat Bayi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email S1bidan@gmail.com
Date Deposited: 26 Sep 2024 03:40
Last Modified: 26 Sep 2024 03:40
URI: http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/1151

Actions (login required)

View Item
View Item