Putry, Febtry Indah (2024) ASUHAN KEPERAWATAN MATERNITAS PADA NY. T DENGAN PEMBERIAN TERAPI PIJAT OKSITOSIN TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI ASI IBU DI RUANGAN DELIMA RSUD. dr. RASIDIN KOTA PADANG. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.
COVER.pdf - Published Version
Download (559kB)
BAB I.pdf - Published Version
Download (203kB)
BAB V KESIMPULAN.pdf - Published Version
Download (182kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (82kB)
Full Text.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
KIAN. Agustus 2024
Febtry Indah Putry, S. Kep
Asuhan Keperawatan Maternitas Pada Ny. T Dengan Pemberian Terapi Pijat Oksitosin Terhadap Peningkatan Produksi ASI Ibu Di Ruangan Kebidanan RSUD. Dr. Rasidin Kota Padang
XII + 80 halaman, 6 Tabel, 11 Lampiran
RINGKASAN EKSLUSIF
Pijat Oksitosin sangat penting bagi ibu meyusui karena dapat membantu melancarkan produksi ASI dan merilekskan otot-otot tubuh, terapi pijat oksitosin tidak dianjurkan pada penderita infeksi menular atau sakit yang berat. Berdasarkan survey awal yang dilakukan pada tanggal 22-27 didapatkan persalinan Sectio Caesarea sebanyak 7 orang dan persalinan normal 2 orang. Ibu post partum yang mengeluh ASI tidak keluar secara efektif 1 orang dengan persalinan section caesarea. Menurut WHO Tahun 2021 44% bayi baru lahir di dunia mendapatkan ASI eksklusif. Menurut Riskesdas tahun 2021 sebanyak 52,5% bayi yang baru lahir mendapatkan ASI eksklusif. Menurut Dinas Kesehatan Sumatera Barat Pemberian ASI ekslusif di Provinsi Sumatera Barat menempati posisi kelima dengan cakupan ASI ekslusif 77,5% tahun 2021. Tujuan Penelitian ini untuk meningkatkan ASI pada ibu post partum yang mengalami menyusui tidak efektif dengan terapi pijat oksitosin.
Berdasarkan data yang penulis dapatkan pada tanggal 27 Juli di RSUD. Dr. Rasidin Padang. Hasil pengkajian yang didapatkan dari Ny. T yaitu pasien mengalami nyeri pada luka post section caesarea, skala nyeri 7, dan permasalahan dalam memproduksi ASI, ASI tidak keluar, dan payudara terasa tidak penuh, dan mengalami peningkatan leukosit 19.000 mm^3 dan suhu : 37,9’C. Diagnosa yang diangkat pada kasus ini adalah nyeri akut, menyusui tidak efektif dan resiko infeksi.
Intervensi yang telah dilakukan yaitu manajemen nyeri, pijat oksitosin dan pencegahan infeksi. Evaluasi yang didapatkan setelah tindakan keperawatan yaitu Adanya peningkatan dalam memproduksi ASI pada ibu post partum Sectio caesarea.
Kesimpulannya adanya Keefektifan dalam peningkatan ASI setelah dilakukan terapi pijat oksitosin, Diharapkan kepada perawat atau petugas di Ruangan Kebidanan RSUD Dr. Rasidin Padang dapat menerapkan terapi pijat oksitosin ini kepada ibu post partum yang mengalami menyusui tidak efektif.
Referensi : 2018- 2023
Kata Knci : Post Partum Sectio Caesarea, Pijat Oksitosin, ASI
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Unnamed user with email ners@gmail.com |
Date Deposited: | 26 Sep 2024 02:54 |
Last Modified: | 26 Sep 2024 02:54 |
URI: | http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/1122 |