Putri, Fadhila (2023) Hubungan Aktivitas Fisik Dengan Tekanan Darah Mean Arterial Pressure (MAP) Pada Penderita Hipertensi Di Puskesmas Andalas Padang Tahun 2023. Hubungan Aktivitas Fisik Dengan Tekanan Darah Mean Arterial Pressure (MAP) Pada Penderita Hipertensi Di Puskesmas Andalas Padang Tahun 2023. (Unpublished)
Cover dan abstrak.pdf - Published Version
Download (815kB)
BAB I.pdf - Published Version
Download (396kB)
BAB PENUTUP.pdf - Published Version
Download (266kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (480kB)
Skripsi Fulltext Fadhila Putri Fixxx.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (11MB) | Request a copy
Abstract
Hipertensi dapat menyebabkan masalah kesehatan yang berdampak kerusakan organ tubuh yang berakibat kecacatan bahkan kematian. Faktor risiko terjadinya hipertensi terkait dengan pola hidup salah satunya yaitu aktivitas fisik, kurangnya aktivitas fisik atau kebiasaan olahraga menyebabkan tekanan darah meningkat melebihi rentang nilai normal 140/90 mmHg, jika dalam waktu lama akan berisiko komplikasi. Selain mengetahui tekanan sistole dan diastole, nilai MAP juga penting untuk diketahui. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan aktivitas fisik dengan tekanan darah Mean Arterial Pressure (MAP) pada penderita hipertensi di Puskesmas Andalas Padang tahun 2023.
Jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penderita hipertensi yang berobat ke Puskesmas Andalas Padang dari bulan oktober sampai dengan desember 2022 yaitu sebanyak 299 orang dengan jumlah sampel sebanyak 75 responden. Penelitian telah dilakukan pada bulan maret sampai dengan agustus 2023. Pengumpulan data menggunakan kuesioner baecke questionnaire dan lembar observasi (pengukuran tekanan darah menggunakan spignomanometer digital), kemudian dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji Chi-Square (p<0,05).
Hasil penelitian didapatkan sebagian besar 61 orang (81,3%) tekanan darah Mean Arterial Pressure (MAP) dengan stadium 1/ hipertensi ringan dan lebih dari separoh 43 orang (57,3%) aktivitas fisik penderita hipertensi memiliki aktivitas fisik ringan. Ada hubungan aktivitas fisik dengan tekanan darah Mean Arterial Pressure (MAP) pada penderita hipertensi di Puskesmas Andalas Padang tahun 2023 dengan p value= 0,035.
Berdasarkan penelitian dilakukan, adanya hubungan aktivitas fisik dengan tekanan darah Mean Arterial Pressure (MAP) pada penderita hipertensi. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan bagi pihak puskesmas agar dapat mengelola aktivitas fisik yang rutin dan terprogram seperti kegiatan yang positif bagi penderita hipertensi karena dapat meningkatkan kesehatan dan mencegah hipertensi
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Unnamed user with email S1perawat@gmail.com |
Date Deposited: | 13 Sep 2023 04:29 |
Last Modified: | 13 Sep 2023 04:29 |
URI: | http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/101 |