Rahayu, Cantika (2023) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KELENGKAPAN IMUNISASI DASAR PADA ANAKUSIA 12-24 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TARUSAN TAHUN 2023. Diploma thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Alifah Padang.
Cover.pdf - Published Version
Download (2MB)
BAB I.pdf - Published Version
Download (2MB)
BAB PENUTUP.pdf - Published Version
Download (2MB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version
Download (2MB)
SKIRIPSI_CANTIKA_RAHAYU.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (3MB) | Request a copy
Abstract
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Skripsi, September 2023
Cantika Rahayu
Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kelengkapan Imunisasi Dasar pada Anak Usia 12-24 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Tarusan Tahun 2023
xiii + 61 + 14 tabel + 2 gambar + 12 lampiran
ABSTRAK
Berdasarkan Data Dinas Kesehatan Pesisir Selatan menyebutkan pada tahun 2022 Puskesmas dengan cakupan imunisasi pada anak usia 12-24 bulan paling rendah yaitu di puskesmas 98,33%.Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kelengkapan Imunisasi Dasar pada Anak Usia 12-24 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Tarusan Tahun 2023.
Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif dengan desain cross sectional. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret-Agustus 2023 di Puskesmas Tarusan. Populasi penelitian adalah seluruh Ibu yang mempunyai anak usia 12-24 bulan di wilayah kerja Puskesmas Tarusan yang berjumlah 522 orang, dan sampel yang diambil sebanyak 84 responden menggunakan teknik stratified random sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dengan cara wawancara. Analisa data dilakukan secara univariat dan bivariat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 35,7% balita tidak lengkap imunisasi dasar, 57,1% pengetahuan ibu rendah, 45,25 sikap ibu negatif, 40,5% tidak ada dukungan keluarga, 21,4% dukungan petugas kesehatan. Terdapat hubungan antara Tingkat pengetahuan (p-value= 0,045), Sikap ibu (p-value= 0,002), Dukungan Keluarga (p-value=0,001), Dukungan Petugas Kesehatan (p-value= 0,004) dengan kelengkapan Imunisasi Dasar.
Tingkat pengetahuan Ibu, Sikap, Dukungan Keluarga, Dukungan Petugas Kesehatan merupakan Faktor-faktor yang berhubungan dengan Kelengkapan Imunisasi dasar. Diharapkan bagi Puskesmas melalui petugas kesehatan diperlukan promosi kesehatan berupa edukasi mengenai pentingnya imunisasi pada ibu yang memiliki bayi dan keluarganya.
Daftar Bacaan :41 (2009-2022)
Kata Kunci :Dukungan Keluarga, Dukungan Petugas Kesehatan, Kelengkapan Imunisasi Dasar, Pengetahuan, Sikap.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Unnamed user with email S1kesmas@gmail.com |
Date Deposited: | 27 Sep 2023 07:15 |
Last Modified: | 27 Sep 2023 07:15 |
URI: | http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/541 |