FAKTOR – FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) KELURAHAN KORONG GADANG TAHUN 2023

Astuti, Fani (2023) FAKTOR – FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) KELURAHAN KORONG GADANG TAHUN 2023. Diploma thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG.

[thumbnail of Cover] Text (Cover)
Cover.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
BAB I.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of BAB PENUTUP] Text (BAB PENUTUP)
BAB PENUTUP.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of Daftar Pustaka] Text (Daftar Pustaka)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (2MB)
[thumbnail of Full Skripsi] Text (Full Skripsi)
Skripsi Fani.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Skripsi, Agustus 2023

Fani Dwi Astuti

Faktor – faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kelurahan Korong Gadang Tahun 2023
xiii + 65 halaman, 16 tabel , 2 gambar, 13 lampiran

ABSTRAK

Penyakit demam berdarah dengue (DBD) merupakan penyakit yang disebabkan virus dengue ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti. Data Dinas Kesehatan Kota Padang Tahun 2021, kasus DBD Kota Padang mengalami peningkatan 366 kasus dengan kejadian salah satu tertinggi angka Case Fatality Rate (CFR) di wilayah kerja Puskesmas Kuranji Kota Padang. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian DBD di Kelurahan Korong Gadang tahun 2023.
Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain studi cross sectional. Pengumpulan data dari tanggal 26 Juni-10 Juli 2023. Jumlah populasi 4.457 dengan sampel sebanyak 98 kepala keluarga di wilayah kerja Puskesmas Kuranji Kelurahan Korong Gadang dengan teknik cluster sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dengan cara wawancara. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat menggunakan uji chi-square dan analisis multivariat dengan menggunakan uji regresi logistik.
Hasil penelitian menunjukkan (p-value 0,047) terdapat hubungan antara tempat pengelolaan sampah, kebiasaan menggantung pakaian (p-value 0,026) dan penggunaan obat nyamuk (p-value 0,036) dengan kejadian DBD namun tidak ditemukan hubungan tempat penampungan air (p-value 0,074) dengan kejadian DBD. Kebiasaan menggantung pakaian merupakan faktor yang paling berhubungan dengan kejadian DBD di Kelurahan Korong Gadang dimana didapatkan nilai POR 3,399 yang artinya masyarakat beresiko 3,399 terkena DBD.
Disimpulkan bahwa kebiasaan menggantung pakaian merupakan faktor DBD. Diharapkan masyarakat lebih memperhatikan lagi kebiasaan menggantung pakaian, karena hal tersebut dapat menjadi rumah untuk nyamuk yang bisa menyebabkan DBD. Selain itu masyarakat juga diharapkan lebih memperhatikan kebersihan lingkungan.

Daftar Bacaan : 42 (2013-2022)
Kata Kunci :DBD, obat nyamuk, pakaian, penampungan air, sampah

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email S1kesmas@gmail.com
Date Deposited: 22 Sep 2023 04:11
Last Modified: 22 Sep 2023 04:11
URI: http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/339

Actions (login required)

View Item
View Item