Safira, Wela (2023) HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERILAKU BULLYING PADA REMAJA DI SMP NEGERI 12 PADANG. Diploma thesis, Sekolah Ilmu Tinggi Kesehatan Alifah Padang.
Cover dan Abstrak.pdf - Published Version
Download (1MB)
BAB I.pdf - Published Version
Download (639kB)
BAB VI PENUTUP.pdf - Published Version
Download (419kB)
Daftar Pustaka.pdf - Published Version
Download (499kB)
Full Skripsi Wela Safira.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (4MB) | Request a copy
Abstract
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN ALIFAH PADANG
Skripsi, September 2023
Wela Safira
Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dengan Perilaku Bullying Pada Remaja Di SMP Negeri 12 Padang.
xiii +53 Halaman+ 6 Tabel+ 2 Gambar+ 12 Lampiran
ABSTRAK
Berdasarkan data dari Global School based Health Survey (GSHS) di temukan bahwa remaja tingkat sekolah pertama (SMP) yang pernah mengalami bullying sebesar 24,1% pada laki-laki dan 17,4% pada perempuan. Prevalensi korban bullying atau kekerasan pada remaja di Indonesia sangat besar. Penyebab seorang remaja melakukan perilaku bullying adalah sosial ekonomi keluarga, tingkat pendidikan orang tua, lingkungan sekolah kurang baik, keharmonisan keluarga, dan pola asuh orang tua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku bullying pada remaja di SMP Negeri 12 Padang.
Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain penelitian cross sectional, Waktu penelitian telah dilakukan dari bulan Mei s/d Juli 2023. Pengumpulan data telah dilakukan dari tanggal 25 Mei – 01 Juni 2023 dengan jumlah sampel sebanyak 72 orang dengan teknik pengambilan sampel secara proportional rendom sampling. Pengumpulan data menggunakan kuisioner dengan analisa data uji chi square.
Berdasarkan hasil penelitian yang didapatkan lebih dari separuh (51,4%) responden dengan pola asuh orang tua kurang baik, dan kurang dari separuh (43,1% ) dengan perilaku bullying tinggi. Hasil uji statistik terdapat hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku bullying pada remaja di SMP Negeri 12 Padang dengan (p=0,013).
Hasil penelitian dapat disimpulkan adanya hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku bullying pada remaja di SMP Negeri 12 Padang. Diharapkan kepada guru BK memberikan edukasi berupa penyuluhan kepada remaja tentang bullying di sekolah dan memantau kenakalan yang terjadi pada siswa.
Daftar Bacaan : 35 (2016-2021)
Kata Kunci : Pola asuh orang tua, remaja, perilaku bullying
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Unnamed user with email S1perawat@gmail.com |
Date Deposited: | 16 Sep 2023 02:30 |
Last Modified: | 16 Sep 2023 02:30 |
URI: | http://repository.stikesalifah.ac.id/id/eprint/183 |